Presiden joko Widodo telah mengumumkan nama-nama menterinya di Istana Merdeka. Salah satu Kementrian baru yakni Menteri kemaritiman diduduki oleh Indroyono Susilo.
Indroyono mengatakan Menko kemaritiman merupakan kementrian andalan Presiden Joko Widodo dan menaruh harapan besar dalam pembangunan kemaritiman.
"Ini salah satu kementerian andalan beliau (Presiden Jokowi) ke depan. Beliau menaruh harapan besar terhadap pembangunan kemaritiman karena Indonesia sebagai poros maritim dunia," kata Indroyono di halaman depan Istana Negara, Jakarta, Minggu (26/10/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya sekarang menjabat kementrian baru, kantor baru, dan staf baru, ini tantangan menarik. Saya pernah mendapat tugas membangun Kementrian Kelautan dan perikanan. Saya kitra pengalaman itu bisa kita lakukan kedepannya," jelasnya.
"Saya siap dikritik (oleh Masyarakat). Dan setelah saya dilantik saya merupakan bagian rakyat Indonesia dari Sabang sampai Merauke," tutupnya.
(tfn/mad)











































