DPR akan Bahas Kementerian dengan Jokowi Setelah Pengumuman Kabinet

DPR akan Bahas Kementerian dengan Jokowi Setelah Pengumuman Kabinet

- detikNews
Minggu, 26 Okt 2014 10:34 WIB
DPR akan Bahas Kementerian dengan Jokowi Setelah Pengumuman Kabinet
Jakarta -

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) berharap Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dapat segera mengumumkan nama-nama menteri yang duduk dalam kabinetnya. Oleh karena itu, hari ini DPR akan membahas terkait sejumlah perubahan struktur kementerian dengan Jokowi.

"Sebaiknya segera diumumkan kasihan para menteri yang terlanjur dihubungi," terang HNW.

Hal ini diungkapkannya di sela-sela acara perayaan Tahun Baru Islam yang bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (26/10/2014). HNW mengatakan pihaknya perlu membahas lebih lanjut mengenai perubahan sejumlah struktur kementerian dengan Jokowi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini akan kita bahas dengan Pak Jokowi. Setahu saya DPR tidak dalam posisi menolak atau membatalkan. Itu hak presiden," lanjutnya.

Menurut politikus PKS ini pembahasan sangat perlu sebab menyangkut ke anggaran dan mitra kerja di DPR. Ada beberapa struktur kementerian yang disebut HNW tidak boleh diubah, salah satunya adalah Kementerian Pertahanan.

"Peraturan undang-undang kalau presiden mau ubah struktur kabinet harus dapat persetujuan dari DPR. Ada yang nggak bisa diubah seperti Kemenhan," ucap HNW.

"Menggabungkan 2 jadi 1 atau 1 jadi 2 perlu komunikasi karena berdampak pada anggaran dan kemitraan koalisi di DPR. Tidak boleh 2 kemitraan," tutupnya.

Berdasarkan informasi, JK siang ini akan bertolak ke DPR. Namun belum diketahui secara pasti apa agendanya.

(aws/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads