Ditemui usai makan siang, politisi PKB Marwan Jafar mengaku dalam makan siang itu, suasana berlangsung santai dan cair.
"Ya sudah berempat ini," kata Marwan di Istana, Kamis (23/10/2014) menjawab soal nama calon menteri.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Marwan mengaku selintas masing-masing ditanya Jokowi JK soal kabinet dan keahlian masing-masing. "Ya wajarlah, ditanya tentang kompetensinya apa selama ini. Itu saja," imbunya.
Marwan juga menyampaikan dirinya tak tahu kapan pengumuman menteri. Namun menurut dia, butuh kehati-hatian untuk memilih calon menteri.
"Ya itu, tergantung presiden nanti. Memang butuh kehati-hatian. Untuk mencocokan antara bidang satu dan yang lain. Keterwakilan daerah, termasuk segala macam," imbuhnya.
"Kami diundang Pak Presiden, tentu dengan sangat enak, atas nama PKB kami berempat, Pak Nasir, Cak Imam, Pak Hanif, ngobrol enak. Enak sekali, kekeluargaan, penuh kekeluargaan, solid kami, dan makan enak. Makan bersama-sama yang jelas, tehnya manis. Dan dengan suasana yang enak penuh kekeluargaan dengan Pak Jokowi dan Pak JK ada semua," tutupnya.
(mpr/ndr)











































