Ada yang menarik saat Presiden Joko Widodo mengajak Plt Gubernur DKI Basuki T Purnama (Ahok) dan jajaran Pemprov ke Istana Kepresidenan. Saat tiba di istana, Jokowi dan Ahok langsung terlibat diskusi yang cukup serius.
First lady, Iriana adalah orang pertama yang tiba di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (22/10/2014). Iriana tampil sangat sederhana, hanya mengenakan kemeja putih yang digulung, serta tanpa riasan make up yang berlebihan.
Setelah itu istri Ahok, Veronica Tan melangkah masuk dan menggandeng tangan Iriana. Kemudian Iriana menunjuk beberapa lampu dan ruangan kepada Veronica.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah itu, kembali Jokowi dan Ahok terlibat pembicaraan serius berdua. Mereka seakan tidak menggubris suasana istana yang saat itu sedang ramai. Pasalnya jajaran Pemprov DKI hingga DPRD ikut diajak Jokowi juga ke dalam istana.
Sesekali Jokowi tampak memasukan dua tangannya ke saku celana. Sedetik kemudian tangannya menempel ke dahi. Kemudian tangan Jokowi juga disilangkan ke dadanya.
Reaksi Ahok juga tampak memperhatikan obrolan Jokowi. Kedua tangannya dilipat di dada nya. Sesekali tangan kanan Ahok juga seperti menopang dagunya.
Tidak ada yang tahu apa yang mereka bicarakan berdua. Meski jarak Jokowi Ahok dengan wartawan tidak terlalu jauh, namun suara mereka praktis tidak terdengar.
Ngobrol soal apa Pak Jokowi dan Pak Ahok?
(mok/rmd)











































