Pawai kereta kuda yang dilakukan Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla telah tiba di Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, tepatnya di depan Gedung Bank Indonesia. Jokowi dan JK melambai-lambai ke arah ratusan ribu warga.
Pantauan di lokasi, Senin (20/10/2014) pukul 14.10 WIB, Jokowi dan JK terus melambaikan tangan ke arah warga yang sudah menyemut di sepanjang Jalan MH Thamrin.
Warga yang melihat Jokowi, langsung meneriakan yel-yel. "Jokowi siapa yang punya... Jokowi siapa yang punya.. yang punya Indonesia!" sorak warga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Andong Jokowi-JK lewat di jalur TransJ, di belakangnya turut andong yang dinaiki Iriana Jokowi dan Mufida Kalla. Selama pawai ditampilkan juga kesenian budaya seperti reog Ponorogo, barongsai dan lain-lain. Benar-benar kirab yang meriah!
(slm/nrl)











































