Mantan Presiden Megawati Soekarnoputri yang selama ini absen pun turut hadir menyaksikan pelantikan Jokowi-JK. Mega duduk di deretan paling depan bagian VVIP. Dia bersanding dengan mantan Presiden Bacharuddin Jusuf Habibie, mantan Ibu Negara Shinta Nuriyah, mantan Wakil Presiden Hamzah Haz, dan mantan Wakil Presiden Try Sutrisno.
Mega nampak sumringah dan sering menebar. Dia nampak berbincang akrab dan sering bercanda dengan BJ Habibie. Bahkan Mega sempat tersenyum saat disalami oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Hubungan Mega dengan Prabowo menjelang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden lalu sempat memanas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pukul 10.00 pagi ini Jokowi akan dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Presiden ketujuh. Dia menggantikan Susilo Bambang Yudhoyoni yang memerintah selama dua periode 2004-2009 dan 2009-2014. Saat ini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden terpilih Joko Widodo sudah tiba di gedung DPR/MPR.
(erd/try)











































