"Tadi malam saya antar PPP ketemu Pak Jokowi di rumah dinas," kata ketua DPP PKB Abdul Kadir Kading saat dihubungi, Jumat (17/10/2014).
Kading mengatakan ada 6 orang pimpinan PPP yang hadir dalam pertemuan itu. Intinya, mereka menyatakan 5 tahun ke depan mulai malam tadi akan bersama dengan koalisi Jokowi baik di dalam pemeritahan maupun di luar dan parlemen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam kesempatan itu, PPP yang dikomandoi Hasrul Azwar dan Irgan Chairul Mahfidz juga menyampaikan undangan agar Jokowi hadir di Muktamar PPP. Tak dirinci, Muktamar seperti apa, kemungkinan Muktamar Islah.
"Kalau kita Muktamar nggak ikut (memberi komentar -red), itu urusan internal PPP," kata Karding.
"Intinya, Pak Jokowi pada prinsipnaya mengucapkan terimakasih atas dukungannya, Kedua berharap PPP solid," imbuhnya.
(bal/nrl)











































