Romi dan Lukman Hakim Calon Kuat Ketum PPP

Romi dan Lukman Hakim Calon Kuat Ketum PPP

- detikNews
Kamis, 16 Okt 2014 11:28 WIB
Romi dan Lukman Hakim Calon Kuat Ketum PPP
Surabaya - Pemilihan Ketua Umum PPP dalam Muktamar VIII akan dilakukan hari ini. Acara pemilihan yang sedianya akan dilakukan pada malam hari pun akan dimajukan ke siang hari karena nama-nama calon ketum sudah mengerucut.

"Kami sama seperti Sumatera dan Sulawesi, teman-teman yang hadir untuk secara aklamasi memilih ketum dilakukan secara aklamasi. Mudah-mudahan PPP jaya dipimpin kaum muda," ujar perwakilan dari DPW Kalimantan saat membacakan tanggapan terhadap LPJ DPP PPP di Hotel Empire Palace, Jl Blauran, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (16/10/2014).

Kata-kata itu pun langsung disambut sorak sorai para muktamirin. Terdengar pula celetukan "Hidup Romi!" dan "Hidup Lukman Hakim!".

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Romi merupakan panggilan akrab bagi Sekjen PPP Romahurmuziy, sementara Lukman Hakim merupakan Wakil Ketua Umum PPP yang saat ini menjabat sebagai Menteri Agama, pengganti Suryadharma Ali. Hal senada juga dinyatakan oleh perwakilan dari DPW Nusa Tenggara.

"Berkaitan dengan pemilihan ketum mengharapkan agar musyawarah mufakat dengan catatan Waketum terdiri dari DPW dari 7 keterwakilan wilayah dan memperhatikan keterwakilan perempuan," kata dia.

Kepemimpinan Ketum Suryadharma Ali kemudian mendapat sindiran dari DPW Maluku. Hal yang paling disoroti adalah mengenai keuangan partai.

"Kita ketahui bersama bahwa dalam DPP yang ada sekarang ini soal perjuangan dalam pengelolaannya sampai pileg sama sekali tak jelas, dan oleh karena itu Ketum dan DPP akan datang kami harap agar dapat mengelola keuangan dengan baik," ujar Ketua DPW Maluku Utara tersebut.

(bpn/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads