Amien Rais dan Hatta Rajasa Beri Pembekalan ke Anggota Fraksi PAN

Amien Rais dan Hatta Rajasa Beri Pembekalan ke Anggota Fraksi PAN

- detikNews
Rabu, 15 Okt 2014 10:21 WIB
Amien Rais dan Hatta Rajasa Beri Pembekalan ke Anggota Fraksi PAN
Jakarta -

Ketua Majelis Pertimbangan PAN Amien Rais dan Ketua Umum Hatta Rajasa pagi ini berada di ruang Fraksi PAN di lantai 20, Gedung DPR, Senayan. Kehadiran dua tokoh ini dalam rangka pembekalan anggota DPR Fraksi PAN periode 2014-2019.

"He he, tahu aja. Pak Amien Rais dan Ketua Umum Hatta Rajasa hadir di Fraksi PAN DPR dalam rangka pembekalan / upgrading anggota DPR periode 2014-2019," ujar politikus PAN Viva Yoga Mauladi saat dikonfirmasi lewat pesan singkat, Rabu (15/10/2014).

Viva menerangkan 48 anggota Fraksi PAN hadir dalam acara ini, termasuk Ketua MPR Zulkifli Hasan dan Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Amien Rais tiba di Gedung Nusantara I DPR pukul 09.35 WIB. Dia mengenakan jas hitam, ditemani pengawal pribadi. Adapun Hatta Rajasa, menurut informasi, sudah tiba lebih dulu pada pukul 09.00 WIB.

(hat/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads