Galih, salah satu pembaca detikcom mengirimkan foto pembokaran rumah tersebut ke pasangmata.com. Pembongkaran terjadi pagi tadi pukul 08.00-10 WIB.
"Ada puluhan petugas Satpol PP dan polisi. Mereka memakai palu menertibkan rumah-rumah kardus itu," ucap Galih kepada detikcom, Selasa (14/10/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Relnya masih aktif," ujarnya.
Saat proses pembongkaran, Galih mengatakan para penghuni marah dan berniat melawan, namun karena jumlah petugasnya banyak, akhirnya mereka hanya bisa berteriak sambil menatap ke arah rumah yang dibongkar.
"Mereka pada teriak, jangan dibongkar...jangan dibongkar! Mau tinggal di mana nanti kami," cerita Galih.
Petugas sudah pernah membersihkan kawasan tersebut. Namun para penghuni ilegal itu tetap kembali dan membangun rumah dari kardus atau tripleks.
"Biasanya yang tinggal di situ sudah berkeluarga, ada anak-anaknya. Sudah dibersihin tapi balik lagi," ungkap Galih.
(slm/nrl)











































