Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bertemu dengan Ketua MPR Zulkifli Hasan sore ini. Pertemuan itu akan digelar di rumah dinas Gubernur DKI, Taman Suropati, Jakarta Pusat.
Pertemuan digelar pukul 16.00 WIB, Senin (13/10/2014). "(Ya nanti mau ketemu Zulkifli Hasan) nanti sore di rumah dinas," ujarnya kepada wartawan di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Barat, Jakpus, Senin (13/10/2014).
Adapun agenda yang nanti akan dibahas, lanjut Jokowi, mengenai mekanisma acara pengambilan sumpah pada 20 Oktober mendatang di Komplek Parlemen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengenai pesta rakyat yang nantinya akan diselenggarakan di Monas, suami Iriana Widodo ini menyebutkan hak para relawan. Dia tidak melarangnya, bahkan bila diajak tak menutup kemungkinan juga Jokowi bersedia hadir di tengah-tengah kegembiraan mereka.
"Ya nanti lah belum rampung. (Kalau digiring dari DPR ke Monas) Saya mau. Itu acaranya relawan bukan acara saya, tapi saya apa saja juga mau," tutup Jokowi sambil tersenyum.
(aws/ndr)











































