Pencurian Kendaraan Bermotor di Cibinong dan Cileungsi Meresahkan Warga

Pencurian Kendaraan Bermotor di Cibinong dan Cileungsi Meresahkan Warga

- detikNews
Sabtu, 11 Okt 2014 14:42 WIB
Pencurian Kendaraan Bermotor di Cibinong dan Cileungsi Meresahkan Warga
Jakarta - Tugas berat menghadang kepolisian. Tak lain kasus kriminalitas pencurian kendaraan bermotor yang terjadi di kawasan Cibinong, Cileungsi, dan Gunung Putri, Bogor.

Seorang warga Cahya, dalam surat elektroniknya ke redaksi@detik.com, Sabtu (11/10/2014) menuturkan kerisauannya soal kasus pencurian kendaraan bermotor itu. Kerisauan dipicu kasus penembakan yang dilakukan pelaku pencurian kepada pemilik motor di dekat Kota Wisata.

"Di daerah Cileungsi, Cibinong, dan Gunung Putri yang sedang dihantui oleh curanmor," jelas Cahya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apalagi ditambah broadcast lewat BBM yang menyebar di kalangan warga. Broadcast melalui BBM yang meresahkan itu menyebut kalau ada sekitar 260 pencuri dan perampok telah diturunkan di daerah Jagorawi, Cibinong). Broadcast menyebar setelah ada penembakan di Kota Wisata.

Berikut isu broadcast yang meresahkan warga dan disebar orang-orang tak bertanggungjawab:

'Peristiwa hari ini tanggal 10 oktober 2014 : 1.dekat pt.haengnam motor di rampas bersama anaknya. 2.cileungsi dekat grya sentosa korban mati di tembak. 3.Nanggewer-jampang korban di tembak bagian perut. 4.cibubur sebrang shell gang alhikmah motor di rampas. 5.tlajung cikeas motor di rampas. 6.tlajung cikeas mobil di rampok. 7.kota wisata merampok uang di dalam mobil pribadi. 8.kelapa dua ibu" ditembak kakinya, motor di ambil. 9.depok motor di ambil wkt mengantar anaknya sekolah. 10.showrom motor cikeas samping giant cikeas di todong senjata api, tapi di gagalkan oleh warga. Dalam satu hari banyak korban perampokan motor bersenjata api. Harap lebih waspada & hati". Indahnya berbagi smoga bermanfaat.., dan ternyata isu penurunan 260 orang Curanmor Dan Perampok Bukan Isu semata, Nyata ,,, hati hatilah ...'

Broadcats yang membuat risau ini tak pelak membuat harapan tinggi kepada kepolisian untuk segera melakukan penindakan pada pelaku pencurian kendaraan.

"Saya sendiri khawatir, dengan kondisi di lingkungan kami. Saya mohon pihak kepolisian agar dapat melakukan kontrol pada lingkungan kami," tegas dia.

(ndr/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads