Seperti dilihat di twitter, Kamis (2/10/2014) dini hari. Kata Ceu Popong hingga Save Ceu Popong muncul menjadi kata yang paling banyak dibahas.
Memang tak sedikit pemilik folowers banyak yang berbicara menyebut nama Ceu Popong. Tak heran kemudian menyebar dan membuat orang ramai membicarakannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gayanya yang kalem dan khas membuat sidang DPR yang panas menjadi sedikit santai. Apalagi dengan kata-kata bahasa sunda yang tercampur dalam kalimat yang diucapkannya.
"Duduk atuh", atau "Paluna euweuh". Ucapan-ucapan Ceu Popong itu yang membuat suasana sidang menjadi menghibur. Kericuhan yang dibuat anggota DPR pun seolah kalah oleh aksi Ceu Popong.
"Hidup Ceu Popong. tegas dan bodor," tulis wali kota Bandung Ridwan Kamil dalam akun twitternya.
Dan Ceu Popong yang masih semangat memimpin sidang dini hari ini masih di memimpin rapat di DPR.
Semangat ya Ceu!
(ndr/mad)











































