Indonesia Corruption Watch (ICW) menyoroti Pimpinan DPR haruslah ada jaminan berasal dari orang-orang yang berintegritas. Ketua DPP PKB Anna Muawwanah menyatakan jangankan pimpinan, anggota saja harus berintegritas.
"Saya pikir seluruh anggota DPR perlu berintegritas, bukan hanya pimpinan. Itu catatan saya," kata Anna di sela rapat konsultasi penetapan Pimpinan DPR, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (1/10/2014).
Anna menerangkan, komitmen berintegritas itu sudah dimulai sejak pembacaan sumpah dan janji sebagai anggota dewan siang tadi. Maka selama menjabat lima tahun ke depan sumpah itu harus dipegang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anna mengatakan, partainya akan menjamin paket yang diusulkan sebagai pimpinan memenuhi kriteria integritas dan rekam jejak yang baik. "Intinya pimpinan yang rahmatan Lil alamin," ucap mantan pimpinan Baleg DPR itu.
Sementara itu, rapat konsultasi penetapan jadwal penentuan pimpinan DPR hingga pukul 20.40 WIB masih berlangsung alot. Rapat masih diskors atas permintaan PKB.
Berdasarkan perkembangan terakhir, sebanyak 6 fraksi menyetujui agar sidang dilanjutkan malam ini untuk mengesahkan tatib dan dilanjutkan pengusulan dan penetapan paket pimpinan.
6 Fraksi itu adalah Gerindra, Golkar, Demokrat, PPP, PKS, PAN. Mereka menyetujui mengusung Setya Novanto sebagai ketua DPR. Sementara 4 fraksi ingin rapat ditunda hingga besok yaitu PDIP, Hanura, PKB dan NasDem. Nama Puan disebut digadang oleh 4 fraksi ini sebagai ketua.
(bal/dnu)











































