Ditahan Petugas, Mahasiswa Gelar Orasi di Samping Gedung DPR

Ditahan Petugas, Mahasiswa Gelar Orasi di Samping Gedung DPR

- detikNews
Rabu, 01 Okt 2014 14:01 WIB
Ditahan Petugas, Mahasiswa Gelar Orasi di Samping Gedung DPR
Idham/detikcom
Jakarta - Massa yang mengatasnamakan Badan Eksekutif Mahasiwa Se-Indonesia mendatangi Gedung DPR untuk menggelar aksi. Massa yang tidak diperbolehkan menggelar demo di depan gerbang DPR, akhirnya berorasi di seberang Gedung Badan Pemeriksaan Keuangan RI.

Pantauan di lokasi, Rabu (1/10/2010), massa yang berjumlah puluhan mahasiswa ini awalnya mencoba aksi di depan gerbang gedung DPR RI. Tapi petugas kepolisian menahan mereka. Sempat terjadi dorong-dorongan antara massa dan aparat kepolisian.

Karena tidak bisa menggelar aksi di depan gerbang, massa akhirnya menggelar orasi di samping gedung DPR atau tepatnya di seberang ‎gedung BPK RI. Massa dijaga oleh petugas kepolisian yang membuat barisan menjadi tujuh lapis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam aksinya, massa bergantian berorasi. Mereka membawa bendera dan spanduk bertuliskan tuntutan-tuntutan. Massa tampak masih berusaha berdialog dengan kepolisian agar diperkenankan aksi di depan gedung DPR RI.

(idh/vid)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads