Seorang Pria Ditabrak Kereta Api di Medan, Diduga Bunuh Diri

Seorang Pria Ditabrak Kereta Api di Medan, Diduga Bunuh Diri

- detikNews
Kamis, 11 Sep 2014 23:10 WIB
Medan - Seorang pria tewas mengenaskan setelah ditabrak Kereta Api (KA) Bandara di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Ada dugaan korban melakukan aksi bunuh diri. Saat kejadian sekitar pukul 20.15 WIB, Kamis (11/9/2014), KA U-40 sedang dalam perjalanan dari Stasiun Medan menuju Bandara Kualanamu, Deli Serdang.

Tiba di lintasan Km-8 yang berada di sekitar Jalan Mandala By Pass, kereta menyenggol seseorang.

โ€œKereta api itu jalannya sudah pelan, sampai di sini ternyata ada yang nyangkut,โ€ kata Junaidi, penjaga pintu perlintasan di sekitar lokasi kejadian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ternyata korbannya seorang pria yang berbadan agak gempal. Tubuh korban terbagi jadi dua bagian besar setelah tertabrak kereta tersebut. Petugas yang datang tak lama kemudian, membawa jenazah yang tidak memiliki identitas itu ke Rumah Sakit Umum (RSU) Pirngadi. Dugaan sementara korban melakukan tindakan bunuh diri.

Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumut Jaka Jarkasih menyatakan, insiden itu juga menyebabkan gangguan pada lampu sorot di bagian depan KA U-40. Mengatasi situasi ini, kereta kemudian berhenti di Stasiun Bandar Khalifah, dan ganti trainset dengan rangkaian KA U-35 yang semula membawa penumpang dari Kualanamu menuju Medan.

(rul/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads