Kelima jamaah masing-masing adalah Inoh binti Suhan dari embarkasi Jakarta Bekasi, Jumiati binti Kadimin dari embarkasi Medan Sumatera Utara, M Yusuf dari embarkasi Makassar Sulawesi Selatan, Siti Aminah dari embarkasi Palembang, dan Rosad bin Said, jamaah asal Bogor Jawa Barat.
"Semuanya penyakit bawaan. 2 Stroke, satu kanker stadium 4, Diabetes Melitus, dan hipertensi," kata Kasi Kesehatan PPIH Daker Madinah, Tjetjep Ali Akbar, kepada Media Center Haji, Jumat (5/9/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pasien kanker saat ini masih dalam kondisi cukup lemah rencana akan dievakuasi ke BPIH mekah untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif," kata Tjetjep.
Sementara itu, hingga hari ini 2 jamaah haji meninggal dunia. Yakni Rusdi bin Said yang meninggal dua jam sebelum mendarat di Jeddah pada Rabu lalu dan Muzdalifah yang meninggal hari ini karena terjatuh di Masjid Nabawi Madinah.
(van/kha)











































