MoU dengan Interpol, Kejagung Klaim Bisa Tangkap Buronan Internasional Lebih Cepat

MoU dengan Interpol, Kejagung Klaim Bisa Tangkap Buronan Internasional Lebih Cepat

- detikNews
Kamis, 04 Sep 2014 12:44 WIB
Jakarta - Kejaksaan Agung (Kejagung) menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Interpol. Kejagung pun mengaku semakin percaya diri dalam menindak buronan yang berada di luar negeri.

β€Ž"Ini kerjasama Polri dan Kejaksaan mengenai informasi terkait kejahatan internasional. Kerjasama ini sangat baik, bukan hanya untuk meningkatkan kerjasama penanganan tindak pidana internasional, tapi juga meningkatkan koordinasi," kata Jaksa Agung Muda Pembinaan (Jambin) Bambang Waluyo usai MoU di Kejagung, Jl Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, Kamis (4/9/2014).

Hadir pula Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri Irjen Pol Sugeng Priyanto dalam kesepakatan itu. Sugeng mengatakan dengan fasilitas dari interpol itu maka penanganan buronan akan lebih mudah.
β€Ž
"Kita interpol memiliki fasilitas yang kita sebut I-24/7. Hari ini kita MoU dengan Kejagung untuk mengkoneksikan teknologi ini. Dengan demikian kerjasama kita akan lebih mudah, lebih intens, kantor ini sudah bisa mengakses fasilitas 24/7 tadi," kata Sugeng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kantor pusat interpol 27/7 itu sendiri berada di Lyon, Prancis dan terhubung dengan 190 negara. Polri sudah mengembangkan kerjasama tersebut dengan 4 institusi lainnya yaitu BIN, KPK, PPATK, dan BNN.

β€Ž"Ke depan, kami berharap jaringan ini akan lebih luas terkoneksi dengann instansi penegak hukum lainnya. Semua info, buronan ada di situ, termasuk red notice dan notice lainnya," kata Sugeng.

(dha/rmd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads