Blog AKBP Idha dapat diakses di endriprastiono.blogspot.com. Saat dikunjungi, Senin (1/9/2014) pukul 18.42 WIB, postingan tulisan terakhirnya dibuat pada 24 Juli 2014.
Idha banyak menulis soal masalah keagamaan dan kehidupan relijius. Judul-judulnya antara lain: 'Misteri injil Kuno pengungkap kerasulan Muhammad SAW', kisah jenazah yang disalati 70 ribu malaikat' dan 'bermartabat'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di setiap masyarakat terdapat golongan yang miskin, orang-orang yang tidak berdaya, dan lemah. Meskipun seseorang dalam keadaan demikian, tidak berarti ia harus kehilangan martabatnya. Sikap dan reaksi orang lainlah yang dapat merongrong martabat seseorang. Kenyataan yang menyedihkan ialah bahwa orang yang kurang beruntung sering kali menjadi korban yang haknya untuk memiliki martabat dilecehkan atau diinjak-injak. Betapa sering kita mendengar kata-kata seperti ”orang tak berguna”, ”sampah masyarakat”, dan ”orang sial”, dalam kasus-kasus perlakuan yang sewenang-wenang terhadap para lansia, kaum miskin, atau penyandang cacat mental atau fisik," demikian cuplikan dari tulisannya berjudul 'Bermartabat'.
Tidak hanya itu, AKBP Idha juga kerap menulis soal masalah-masalah kepolisian. Misalnya, ada postingan berjudul 'Polisi Bagi Kalbar' dan 'Pentingnya Kepolisian dalam sebuah negara'.
Dia juga memajang sejumlah fotonya bersama sang istri serta beberapa kasus narkoba yang pernah diungkapnya. Wajah para tersangka tak sedikit juga yang ditampilkan oleh pria yang memiliki sederet masalah selama bertugas ini.
(ahy/mad)











































