6 Foto 'Mata-mata' Antrean Horor BBM di Berbagai Daerah

6 Foto 'Mata-mata' Antrean Horor BBM di Berbagai Daerah

- detikNews
Selasa, 26 Agu 2014 14:48 WIB
6 Foto Mata-mata Antrean Horor BBM di Berbagai Daerah
Jakarta - Pembatasan BBM bersubsidi menyebabkan masyarakat harus antre panjang untuk mendapatkan premium yang tersisa atau malah antre mendapatkan pertamax. Banyak kalangan lebih suka harga BBM dinaikkan daripada harus antre berjam-jam.

Berikut ini adalah 6 foto antrean 'horor' di berbagai SPBU beberapa kota yang dikirimkan pembaca ke pasangmata.com:

Antre Hingga Malam Hari

Antrean pengendara terjadi di SPBU yang terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan, Yogyakarta. Pengendara antre hingga malam untuk mendapatkan bensin.

"Pegadang eceran di jalan ini sudah mematok harga bensin Rp 8.000 per liter," tulis Ang Tek Hun di pasangmata.com, Selasa (26/8/2014).Β 

Pemotor yang antre di SPBU ini membuat beberapa antrean. Mereka antre hingga ke luar SPBU sehingga menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi ini.

Antrean Pemotor di SPBU Tegal

Antrean pemotor juga terjadi di sekitar kawasan Karanganyar, Tegal, Jawa Tengah. Para pemotor berkumpul di sekitar SPBU yang ada di daerah itu.

"Lama sekali antrenya," kata Miztia kepada detikcom, Selasa (26/8/2014).

Dari foto yang dikirimkan Miztia terlihat antrean pemotor di lokasi itu sudah tidak teratur. Para pemotor tidak membentuk barisan lagi karena saking lamanya antre.

Antre Panjang Kendaraan di Yogyakarta

Foto kelangkaan bensin ini diambil Ang Tek Hun di sekiar Jalan Kompol B Suprapto, Baciro, Yogyakarta. Terlihat antrean mengular di pinggir jalan tersebut akibat banyaknya pengendara yang antre bensin.Β 

"Antrean BBM membuat Jalan Kompol B Suprapto, Baciro, Yogyakarta, padat merayap," tulis Ang Tek Hun di pasangmata.com, Selaa (26/8/2014).

Seorang petugas kepolisan berupaya mengatur lalu lintas agar antrean kendaraan ke SPBU ini tidak menggangu lalu lintas di kawasan tersebut.

Antre BBM Pakai Jerigen di Indramayu

Krisis BBM bersubsidi juga terjadi di daerah Indramayu, Jawa Barat. Warga harus antre sepanjang 1 kilometer untuk mendapatkan bensin.

"Kalau harga di tukang bensin eceran per liternya mencapai Rp 12.000," tulis Lionel di Pasangmata.com,
Selasa (24/8/2014).

Salah seorang pembaca, Rio, mengatakan kejadian ini terjadi di SPBU Karangturi, Indramayu, Minggu (24/8/2014). Selain harus bersaing dengan kendaraan, ia pun harus menunggu lebih lama lagi karena ada sejumlah warga yang memabawa jerigen.

"Saya ingin membeli bbm non subsidi saja harus antre 2 jam di SPBU Karangturi karena banyaknya yang antre menggunakan jerigen, bahkan warga yang mengantre sudah banyak yang emosi," kata Rio.

Ia mengatakan, kondisi ini sudah terjadi sejak Sabtu 23 Agustus. Para petugas SPBU pun tetap melayani pembeli yang menggunakan jerigen meski memprioritaskan pembeli yang menggunakan kendaraan.

"Jerigennya diisi, tapi motor didahulukan," katanya.

Antre Panjang di SPBU Cirebon dan Kuningan

Antrean panjang pemotor terjadi di SPBU di kawasan Cirebon, Jawa Barat. Para pemotor harus panas-panasan dan rela menunggu lama untuk mendapatkan bensin.

"Kelangkaan BBM terjadi di wilayah Cirebon dan Kuningan, imbasnya aktivitas warga tersendat," tulis Cecep di pasangmata.com, Sabtu (23/8/2014).

Keluhan mengenai sulitnya mendapat BBM subsidi di Cirebon juga diungkapkan Indah. Menurutnya antrean BBM juga terjadi hingga malam di SPBU Ciwaringin, Cirebon. Namun meski rebutan petugas SPBU masih melayani pembeli yang memakai jerigen.

Motor Mogok Akibat Tak Ada Bensin

Pembatasan BBM bersubsidi di Yogyakarta membuat banyak pemotor yang kehabisan bensin. Akhirnya ada beberapa pemotor yang harus mendorong kendaraannya karena bensinnya habis.

"Terpaksa dorong akibat kelangkaan BBM di Yogyakarta," tulis Sony di pasangmata.com, Selasa (26/2/2014).

Sony mengatakan, angkutan umum juga sulit sehingga banyak warga yang terpaksa naik motor, namun ternyata bensin susah didapat.
Halaman 2 dari 7
(nal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads