Ledakan Petasan Barang Bukti Sebabkan Hujan Batu, Genting Warga Bolong

Ledakan Petasan Barang Bukti Sebabkan Hujan Batu, Genting Warga Bolong

- detikNews
Kamis, 21 Agu 2014 10:45 WIB
Ledakan Petasan Barang Bukti Sebabkan Hujan Batu, Genting Warga Bolong
Foto: Angling Adhitya P/detikcom
Semarang -

Ledakan keras bahan petasan yang berasal dari Mapolrestabes Semarang ternyata sempat menyebabkan hujan batu di perkampungan warga. Bahkan bongkahan batu menyebabkan genteng dan kaca rumah warga pecah.

Peristiwa yang terjadi sekitar 07.20 itu tidak hanya mengagetkan peserta apel di Mapolrestabes Semarang. Salah satu warga, Yuli Nurwenda (51) mengatakan, saat kejadian ia mendengar suara ledakan keras dan menyebabkan tanah bergetar. Tidak lama kemudian menyusul suara hantaman keras dari genteng di depan rumah disertai suara pecahan.

"Saya lihat keluar genteng sama kaca sudah pecah. Ada bongkahan batu juga," kata Yuli kepada detikcom di rumahnya, RT 06 RW 05 Kelurahan Barusari, Semarang Selatan, Rabu (21/8/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yuli mencari sumber suara dan ternyata berasal dari Mapolrestabes Semarang yang berjarak sekitar 100 meter dari rumahnya. Asap putih terlihat membumbung tinggi dari bagian belakang markas polisi tersebut.

"Asapnya sudah tinggi sekali," ujarnya.

Sementara itu ketua RT setempat, Anis Zaky (43) mengatakan tidak hanya satu rumah yang terdampak dari ledakan tersebut. Setidaknya 10 rumah rusak walau hanya rusak ringan.

"Dari laporan ada sekitar 10 rumah, genteng berlubang kena batu," tandasnya.

Pihak kepolisian langsung mengambil tindakan dan mengamankan lokasi. Sebagian polisi juga menolong warga yang jatuh karena terkejut akibat kerasnya ledakan.

Terkait kerusakan yang diderita warga, Yuli mengatakan pihak kepolisian sudah mendatangi rumahnya dan mencatat kerusakan yang diderita.

"Kayaknya akan diganti Polrestabes, tadi sudah dicatat," ujar Yuli.

29 Kg bahan petasan berupa potasium dan mesiu meledak saat polisi apel pagi. Saat ini, tim Labfor Mabes Polri sudah tiba di lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP. Bahan petasan itu merupakan barang bukti perkara yang disita polisi.

(alg/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads