Jokowi Dominasi DPR Jika PD dan PAN Merapat

Jokowi Dominasi DPR Jika PD dan PAN Merapat

- detikNews
Rabu, 20 Agu 2014 10:57 WIB
Jokowi Dominasi DPR Jika PD dan PAN Merapat
Jakarta - Jokowi mengungkap kemungkinan PD dan PAN menjadi parpol pendukung pemerintahannya lima tahun ke depan. Jika PD dan PAN merapat, kekuatan koalisi Jokowi-JK sudah mendominasi DPR untuk mengamankan program pemerintahan.

Jumlah total anggota DPR periode 2014-2019 adalah 560. Anggota DPR yang berasal dari parpol pendukung Jokowi-JK saat ini adalah Partai NasDem (35 anggota), PKB (47 anggota), dan PDIP (109 anggota), dan Hanura (16 anggota). Totalnya belum mencapai 50 persen plus satu dari total anggota DPR.

Namun jika PD (61 anggota) dan PAN (49 anggota) merapat, jumlah kursi partai pendukung Jokowi di DPR mencapai 317. Belum lagi jika PPP jadi merapat maka kemungkinan Jokowi mendominasi dengan total 356 kursi DPR. Tentu saja Jokowi tak perlu pusing-pusing lagi memikirkan Golkar yang terus sesumbar ingin berada di luar pemerintahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya diberitakan Jokowi menyebut PAN dan Partai Demokrat yang kemungkinan menyeberang mendukungnya di parlemen. "Ini saya ngomong apa adanya ya. Kemungkinan nanti, ini masih kemungkinan. Demokrat dan PAN," kata Jokowi di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakpus, Selasa (19/8/2014).

Jokowi mengatakan banyak partai yang mendekatinya untuk ikut bergabung pasca dinyatakan sebagai pasangan peraih suara terbanyak pada Pilpres 2014. Pria 53 tahun itu menekankan syarat 'koalisi tanpa syarat' pada partai-partai yang ingin bergabung itu.

(van/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads