Pesawat tempur itu melintas sekitar pukul 10.30 WIB, Minggu (17/8/2014). Pesawat itu dibagi dua formasi saat mengudara di atas Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.
Pesawat-pesawat yang meramaikan ialah jenis pesawat tempur Sukhoi, F-16 Fighting Falcon, Hawk 100/200, dan T50i Golden Eagle yang baru saja dibeli pemerintah dari Korea Selatan. Mereka membentuk formasi sambil mengeluarkan asap putih.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Atraksi para pilot itu menarik perhatian undangan termasuk Presiden SBY. Usai melakukan atraksi para pilot mendapat tepuk tangan meriah.
Setelah itu, acara peringatan dilanjutkan dengan mendengarkan lagu-lagu nasional dan lagu Indonesia lainnya.
(rvk/rmd)











































