"Semoga aja beliau hanya kelelahan. Yang saya tahu begitu. Abis salat tadi katanya agak lelah," ujar Roy di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (15/8/2014).
Roy mengaku belum mengetahui Fraksi Partai Demokrat ada rencana untuk membesuk Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, dari kabar yang diterima Roy Suryo menyebutkan kondisi Marzuki saat ini sudah membaik dan sedang dalam perawatan di RSPAD Gatot Subroto.
"Kabarnya seperti itu, sudah sadar. Semoga saja," sebut mantan Anggota Komisi I DPR tersebut.
Seperti diketahui, Marzuki Alie pingsan saat sedang menunggu pidato kenegaraan Presiden SBY di dalam ruang Sidang Paripurna I. Begitu pingsan, Marzuki langsung dibawa ke RS Harapan Kita. Namun, kemudian politikus senior Partai Demokrat itu dibawa ke RSPAD Gatot Subroto.
(hat/trq)











































