Ketua Komisi V Meninggal Demi Selamatkan Putrinya dari Sengatan Listrik

Ketua Komisi V Meninggal Demi Selamatkan Putrinya dari Sengatan Listrik

- detikNews
Kamis, 14 Agu 2014 10:33 WIB
Ketua Komisi V Meninggal Demi Selamatkan Putrinya dari Sengatan Listrik
Foto: Laurens di sebelah kanan (www.dpr.go.id)
Jakarta -

Heroik, mungkin karakter mendiang Laurens Bahang Dama itu yang paling dikenang oleh koleganya. Politisi PAN ini rela berkorban nyawa untuk menyelamatkan putrinya yang sedang tersetrum listrik di kamar mandi.

"Saya mendapat laporan dari pengurus DPP kalau almarhum meninggal untuk menolong putrinya yang kesetrum," kata Waketum PAN Dradjad Wibowo kepada detikcom, Kamis (14/8/2014).

Dradjad mengenang sosok Laurens sebagai sosok yang pemberani. Dirinya rela gugur tersengat listrik di kamar mandi demi menyelamatkan nyawa buah hatinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Putrinya selamat karena tindakan heroik ayahnya. Heroik dan rela berkorban," kata Dradjat.

Tak hanya tercermin dari kehidupan keluarganya saja, namun kehidupan persahabatannya juga mencerminkan Laurens sebagai kawan yang rela berkorban. Selain rela berkorban, Ketua Komisi V DPR ini juga dikenal punya loyalitas tinggi kepada sahabatnya.

"Almarhum adalah seorang sahabat yang loyal, tinggi kesetiakawanannya. Anggota DPR yang sangat berkomitmen terhadap kewajiban kenegaraannya. Itulah Laurens Bahang Dama yang saya kenal sebagai sahabat," kata Dradjad.

Dradjad sedih lantaran tak bisa segera melayat ke rumah duka keluarga Laurens. Ini karena Dradjad sedang bertugas di luar negeri. Dradjad akan segera pulang ke tanah air demi memberikan penghormatan terakhir untuk kader PAN dari Indonesia Timur itu.

"PAN sangat kehilangan karena almarhum adalah salah satu kader yang tinggi prestasi dan pengabdiannya. Almarhum banyak berjasa mendorong pembangunan di NTT dan daerah-daerah tertinggal," tandas Dradjad.

(dnu/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads