Sampah Menggunung di Bantaran Kali Pesanggrahan, Lurah: Itu Tanah Siapa

Sampah Menggunung di Bantaran Kali Pesanggrahan, Lurah: Itu Tanah Siapa

- detikNews
Selasa, 12 Agu 2014 17:32 WIB
Sampah Menggunung di Bantaran Kali Pesanggrahan, Lurah: Itu Tanah Siapa
Jakarta - Bantaran Kali Pesanggarahan, Srengseng, Jakarta Barat dikotori pemandangan tidak menyenangkan. Gunungan sampah 'menghiasi' kawasan itu hingga menimbulkan aroma yang tidak sedap. Namun Lurah Srengseng, Endah Prihatini mengutarakan pihaknya tidak bisa membersihkan gunungan sampah itu lantaran tidak jelasnya kepemilikan tanah di lokasi tersebut.

"Lahan itu sebenarnya mungkin masuk proyek normalisasi Kali Pesanggrahan tapi peta belum keluar dan tanah itu masih dipermasalahin apa itu milik siapa," ujar Endang saat dikonfirmasi, Selasa (12/8/2014).

Endang mengutarakan, masih belum mengetahui apakah tanah yang dijadikan tempat pembuangan sampah itu milik swasta atau pemerintah. "Kalau sudah jelas baru kita bisa bersihkan," tuturnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Endang juga mengatakan, beberapa warga memang mengeluhkan adanya tumpukan sampah tersebut. Tapi kita harus tunggu pendataan lahan itu selesai dulu. "Kalau warga mengeluh, tapi enggak bisa apa-apa karena belum jelas," jelasnya.

Muhayar Ketua RT setempat menuturkan, tempat pembuangan sampah sudah ada di lokasi tersebut sejak tahun 2000. "TPS ini dikelola pemerintah, saya sendiri punya kok sepatu boot dan baju dari pemerintah yang warna oranye buat buktinya," ungkapnya.‬

(spt/rmd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads