"Saya pikir dalam kabinet 75 persen harus berusia muda, kira-kira di bawah 50 tahun," usul Sekjen Partai NasDem Patrice Rio Capella usai diskusi di Hotel Sari Pan Pacific di Jl MH Thamrin, Jakarta, Minggu (10/8/2014).
"Jadi wajahnya masih fresh, ada semangat baru. Harus diberikan kepercayaan generasi muda. Presidennya saja berusia 52 tahun, jangan menterinya usia 65-70 tahun, berat juga," imbuh Rio.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada ilmuwan dia sekolah tinggi tapi bekerja sendiri tidak didukung eselon dan dirjen-dirjen, padahal yang dibutuhkan leadership dan kredibilitas," ujarnya.
Selain kaum muda, tentu dibutuhkan juga dari kalangan profesinal dalam arti orang yang memang menggeluti satu profesi dan dia mahir. Misalnya menteri keuangan.
"Tapi untuk hal lain dibutuhkan leadership. Jadi Menpora kan nggak perlu orang yang jago bola kaki atau harus cari pemain sepak bola," ucapnya.
(bal/nrl)











































