Jajaran Polda Metro Jaya menangkap terduga teroris di Jatiasih, Kota Bekasi, menjelang tengah malam. Menurut saksi mata, yang ditangkap polisi adalah tamu restoran kebab.
"Yang ditangkap tamu juga di sini. Bukan penduduk asli sini," kata saksi mata bernama Edi di Jl Wibawa Mukti, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (10/8/2014) dini hari.
Edi menyampaikan hal ini di lokasi penangkapan yang berupa ruko dua lantai. Ruko itu digunakan untuk sebuah restoran kebab yang juga menjual peralatan dan bahan-bahan makanan khas timur tengah itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria yang tinggal tak jauh dari lokasi penangkapan itu tak tahu berapa jumlah orang yang dibawa oleh pihak kepolisian. Ia juga tak tahu apakah penangkapan ini terkait dukungan ke ISIS atau tidak.
"saya tidak tahu pasti berapa orang, tapi yang jelas ada yang ditangkap," ujar Edi.
(rni/vid)











































