"Hingga saat ini kami belum temukan, begitu pula indikasi-indikasi tempat yang disinyalir berpotensi menjadi lahan perkembangan ISIS," ungkap Kepala Satuan (Kasat) Sabhara Polres Serang, AKP Agus Suherman, Jumat (8/8/2014).
Kendati belum ditemukan indikasi munculnya paham ISIS di Ibu Kota Provinsi Banten dalam razia kali ini, namun Agus mengaku pihaknya tetap siaga akan segala kemungkinan yang terjadi. Untuk itu pihaknya meminta kepada masyarakat agar ikut mengawasi dan melaporkan hal yang mencurigakan termasuk adanya gejala tumbuhnya ISIS di lingkungan masing-masing.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Razia ISIS ini adalah tambahan dalam sidak rutin yang kita lakukan. Yang saat ini biasanya hanya untuk melakukan kroscek kepada warga baru yang ada di Kota Serang. Kebetulan ada momentum ISIS makanya kita gabungkan sekaligus. Jadi selain mengecek warga dengan identitas KTP luar kota, kami juga pantau ISIS tersebut," tandasnya.
(kff/kff)











































