Gitaris Arkarna ke Jakarta Pakai Uang Sendiri

Gitaris Arkarna ke Jakarta Pakai Uang Sendiri

- detikNews
Rabu, 06 Agu 2014 18:42 WIB
Gitaris Arkarna ke Jakarta Pakai Uang Sendiri
Matt, Abdee dan Olga (dari kiri ke kanan)
Jakarta -

Jokowi menerima gitaris Arkarna, Matt Hart untuk mengucapkan selamat atas terpilihnya Jokowi-JK. Matt mengaku datang atas inisiatifnya sendiri dan dengan biayanya sendiri.

"Dia datang untuk memberikan ucapan selamat atas terpilihnya pak Jokowi dan Pak JK. Selain itu kita juga bicara tentang industri kreatif di London," kata presiden terpilih Joko Widodo di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakpus, Rabu (6/8/2014).

Jokowi lalu menceritakan perbincangan keduanya yang didampingi Abdee Slank dan Olga Lidia yang selama ini menjadi relawan Jokowi JK. Jokowi mengatakan pertemuan itu berlangsung santai dan banyak membahas perkembangan industri kreatif termasuk infrastrukturnya di Jakarta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat Maat menjelaskan kedatangannya, wartawan sempat menanyakan siapa yang membiayai kedatangannya ke Indonesia. Matt hanya tersenyum.

"Myself," ujar Matt pada wartawan.

Abdee yang berada di samping Jokowi menceritakan bila ia mendapatkan pesan dari Matt via twitter sesaat setelah Arkana mengucapkan selamat untuk Jokowi-JK via akun twitternya.

"Dia menghubungi saya via direct messages twitter kalau dia mau datang ke Indonesia ngasih selamat pak Jokowi. Saya juga bertanya siapa yang membiayai," ujar Abdee.

"By myself," kata Abdee mencontohkan jawaban Matt padanya.

Jokowi sendiri mengaku hanya sedikit mengetahui lagu-lagu Arkarna. Sebelumnya saat Arkarna manggung di Jakarta, Jokowi sempat hadir bahkan bernyanyi bersama di panggung.

(bil/gah)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads