Jokowi tiba di Kantor Transisi, Jalan Situbondo 10, Menteng, Jakpus sekitar pukul 16.30 WIB. Ia langsung memasuki rumah yang disulap menjadi kantor itu.
Di dalam kantor, Jokowi telah ditunggu oleh Anies Baswedan, Akbar Faisal dan Andi Widjajanto. Mereka melakukan rapat secara tertutup.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jokowi menunjuk sejumlah tokoh sebagai Deputi yang bekerja di kantor ini. Sebut saja Anies Baswedan, Andi Widjajanto, Akbar Faisal, Hasto Kiristiyanto yang dikepalai oleh Rini Sumarno.
Jokowi menyebut kantor ini menjadi sarana untuk menggodok sejumlah strategi dan konsep pemerintahan ke depan.
(bil/dnu)











































