Dalam catatan pihak kepolisian selama Operasi Ketupat, H-1 telah terjadi 24 kali kasus lakalantas. Dari jumlah itu 14 pemotor meninggal dunia, 20 orang mengalami luka berat, dan 20 luka ringan.
"Kasus lakalantas masih didominasi para pemotor. Kita mengharapkan pemotor untuk dapat berhati-hati dan tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas," kata Guntur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hari ini di teriminal AKAP, Payung Sekaki di Pekanbaru, ada 17.166 calon penumpang dengan tujuan berbagai provinsi. Namun paling banyak didominasi tujuan Medan dan Padang. Sedangkan jumlah kedatangan mencapai 8.579.
Di Pelabuhan Sungai Duku di Sungai Siak, Jumlah keberangkatan penumpang 6.570 orang, untuk kedatangan penumpang 7.137 Orang
Di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru keberangkatan penumpang 20.287 orang. Jumlah kedatangan penumpang 19.570 orang.
"Situasi Kamtibmas di jajaran Polda Riau aman dan kondusif," kata Kabid Humas, Polda Riau, AKBP Guntur.
(cha/rvk)











































