Pantauan di kantor DKPP Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (23/7/2014), para komisioner dari penyelenggara negara itu mulai berdatangan sekitar pukul 15.30 WIB. Pertemuan digelar tertutup.
"Ngobrol-ngborol saja. Intinya supaya penyelenggaraan pemilu semakin baik, semakin berintegritas," kata anggota Bawaslu Nelson Simanjuntak sebelum pertemuan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita memang selalu bertemu untuk saling memberikan penguatan, tapi tidak terkait kasus ya," ucap Nelson sedikit kelakar.
Hingga pukul 16.15 WIB pertemuan masih berlangsung dan diperkirakan selesai magrib saat berbuka.
(bal/trq)











































