"Saya ucapkan selamat atas kemenangan Joko Widodo dalam Pemilu Presiden 2014 menyusul pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum kemarin," kata Menteri Luar Negeri Inggris Philip Hammond dalam siaran pers Kedubes Inggris, Rabu (23/7/2014).
"Saya juga ucapkan selamat kepada rakyat Indonesia atas kesuksesan sebuah perhelatan demokrasi yang telah dilaksanakan," tambah Hammond.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami berbagi nilai-nilai yang sama, sebagai negara yang demokratis dan beragam. Indonesia dan Inggris adalah mitra dagang yang erat dan hal ini tercermin melalui semakin meningkatnya hubungan kedua negara. Kami bekerjasama mempromosikan perdagangan, keamanan, mengatasi perubahan iklim dan sektor lainnya, hal ini akan terus berlanjut," tutup Hammond.
(ndr/nal)











































