Hingga Sore, Agustinus Masih Bertengger di Atap Jembatan di Jl Thamrin

Hingga Sore, Agustinus Masih Bertengger di Atap Jembatan di Jl Thamrin

- detikNews
Selasa, 22 Jul 2014 17:46 WIB
Hingga Sore, Agustinus Masih Bertengger di Atap Jembatan di Jl Thamrin
Aksi Agustinus di JPO di Jl MH Thamrin
Jakarta - Hingga sore Agustinus masih bertengger di atap jembatan penyeberangan orang (JPO) di Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat. Pria ini belum mau turun dan malah asyik melihat demo ratusan orang di Bundaran HI.

Pada pukul 17.30 WIB, Selasa (22/7/2014), Agustinus terlihat duduk-duduk santai di atap jembatan penyeberangan orang itu. Bendera Merah Putih yang dibawanya diikatkan di besi-besi yang ada di jembatan tersebut.

Kerabat pria yang mengenakan jaket hitam ini sempat naik ke atas jembatan untuk membujuk Agustinus turun. Tapi pria ini menolaknya. Dia memilih tetap berada di atas jembatan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Agustinus sudah sering memanjat jembatan penyeberangan di Jakarta. Beberapa jembatan yang pernah dipanjatnya adalah jembatan penyeberangan Senayan dan Kuningan. Dia juga pernah memanjat tower SUTET di Senen.

Namun biasanya aksi Agustinus ini tak berlangsung lama. Pada siang hari biasanya pria ini sudah turun dari atas jembatan tersebut.

(nal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads