SBY: Masyarakat Lokal di Ukraina Timur Mempersulit Investigasi MH17

SBY: Masyarakat Lokal di Ukraina Timur Mempersulit Investigasi MH17

- detikNews
Senin, 21 Jul 2014 17:02 WIB
SBY: Masyarakat Lokal di Ukraina Timur Mempersulit Investigasi MH17
Jakarta - Presiden SBY menyesalkan warga Ukraina Timur yang dinilai menyulitkan proses evakuasi dan investigasi jatuhnya pesawat MH 17. SBY berharap semua pihak kooperatif dalam proses investigasi jatuhnya pesawat yang menewaskan 298 orang ini.

"Saya terus terang menyayangkan sikap dari masyarakat lokal di bagian timur Ukraina, yang oleh banyak kalangan dan sumber resmi internasioanl dinyatakan tidak kooperatif, menghalangi, mempersulit untuk pencarian jenazah untuk penyelidikan di lapangan," ujar SBY dalam jumpa pers di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin (21/7/2014).

"Mereka ini korban tidak berdosa, kenapa tidak ada rasa kemanusiaan. Indonesia tidak ikut-ikutan politik dalam negerinya tapi kalau sudah menyangkut kemanusiaan mestinya mereka yang ada di tempat itu kooperatif dengan negara-negara yang warga negaranya jadi korban, dengan tim yang akan melaksnakan investigasi," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SBY berharap semua pihak, bukan hanya masyarakat lokal tapi siapapun untuk memiliki rasa kemanusiaan yang tinggi, membuka akses, bahkan membantu agar investigsi berjalan dengan baik.

"Pengumpulan jenazah dan barang pribadi bisa dilaksanakan dengan baik, sedih kalau mereka sudah jadi korban, sanak keluarganya juga sulit dapatkan kembali jenazah maupun benda-benda yang itu bisa jadi kenangan seumur hidup," tuturnya.

(mpr/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads