"Yang pasti sesuai instruksi dari Pak Jokowi dan tim kampanye nasional, kita tidak akan menurunkan massa di KPU besok," kata Ketua Relawan Merah Putih DKI, Charles Honoris, kepada detikcom, Senin (21/7/2014).
Caleg terpilih PDIP dari dapil DKI III ini yakin rekapitulasi akan berjalan lancar dan pengumuman pemenang Pilpres bisa dilakukan besok. Dia mengapresiasi kerja KPU dan Bawaslu yang telah menyelenggarakan Pemilu 2014 dengan baik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Charles mendukung KPU menggelar rekapitulasi hingga tuntas hingga 22 Juli besok. "Kita ikuti lah undang-undang dan aturan main yang berlaku. Nggak perlu lah mengancam-ancam penyelenggara pemilu," kata Charles.
(trq/erd)











































