Rumah di Jl Saharjo Tebet Terbakar

Rumah di Jl Saharjo Tebet Terbakar

- detikNews
Senin, 21 Jul 2014 10:22 WIB
Rumah di Jl Saharjo Tebet Terbakar
Foto: awarsena/pasangmata.com
Jakarta - Kebakaran terjadi di permukiman di kawasan Jl Dr Saharjo, Jaksel, pagi ini. Sebanyak 14 mobil pemadam diterjunkan ke lokasi yang terletak di Kelurahan Tebet ini.

"Yang terbakar rumah, belum diketahui jumlahnya," kata Mulyono, petugas Sudin Pemadam Kebakaran Jaksel saat dihubungi, Senin (21/7/2014).

Laporan kebakaran diterima petugas sekitar pukul 09.45 WIB. Belum diketahui dugaan awal penyebab terjadinya kebakaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Petugas masih melakukan penanganan," ujar Mulyono.

Pembaca detikcom memberi informasi, kebakaran membuat kemacetan di Jalan Saharjo-Manggarai dan sebaliknya. Warga banyak berkerumun dekat lokasi melihat kebakaran yang tampak jelas asap pekatnya dari kejauhan

(fdn/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads