Polisi Akan Razia Kelompok Tak Jelas yang Lakukan Sahur on The Road

Polisi Akan Razia Kelompok Tak Jelas yang Lakukan Sahur on The Road

- detikNews
Senin, 21 Jul 2014 09:07 WIB
Jakarta - Acara sahur on the road sudah disalahgunakan. Bukannya menjadi ajang silaturahmi dan berbagi, para pelaku sahur on the road malah melakukan tawuran. Bahkan kadang seenaknya menutup jalan untuk konvoi. Pihak kepolisian akan bertindak.

"Kelompok-kelompok yang tidak jelas bermotor dan berkumpul akan dilakukan razia," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di Jakarta, Senin (21/7/2014).

Para pelaku sahur on the road yang terlibat tawuran atau penganiayaan ini umumnya para remaja di kalangan mahasiswa atau pelajar. Mereka melakukan sahur on the road dengan iring-iringan panjang kendaraan dengan sirine.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tiap pelanggar pidana akan ditindak walaupun niat awalnya sahur on the road," jelas Rikwanto.

Razia akan diintensifkan mulai akhir pekan ini. "Razia untuk minggu terakhir ramadan," tutupnya.

(ndr/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads