Mobil Terbakar dan Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Cikampek

Mobil Terbakar dan Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Cikampek

- detikNews
Sabtu, 12 Jul 2014 01:53 WIB
Jakarta - Sebuah mobil Daihatsu Espass B 7199 GB terbakar di lajur kiri KM 23 Tol Cikampek dari Cibitung yang mengarah ke Jakarta. Tidak ada korban dalam kecelakaan ini.

Menurut Petugas Jasa Marga Beni, mobil terbakar pada Jumat (10/7/2014) pukul 11.30 WIB. Dan saat ini sudah dievakuasi.

"Tidak ada korban dan kendaraan sudah tidak ada di TKP," ujar Beni saat dikonfirmasi, Sabtu (12/7/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tidak berselang lama, kecelakaan beruntun antara empat kendaraan terjadi di Tol Cikampek KM 26 arah Jakarta. Akibat kejadian, sempat terjadi kepadatan kendaraan hingga 1 KM.

"Sudah berhasil dievakuasi dan sempat membuat kendaraan pada sampai KM 26. Tapi saat ini sudah lancar," tutup Beni pukul 01.30 WIB.

(spt/kha)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads