Susul Prabowo, Hatta dan Ical Merapat ke Hotel Bidakara

Susul Prabowo, Hatta dan Ical Merapat ke Hotel Bidakara

- detikNews
Rabu, 09 Jul 2014 19:53 WIB
Jakarta - Cawapres Hatta Rajasa tiba di Hotel Bidakara untuk menghadiri acara syukuran kemenangan Prabowo-Hatta versi quick count lembaga survei yang mereka percayai. Pasangannya, Prabowo Subianto telah tiba terlebih dahulu.

Hatta tiba di Ballroom Birawa Hotel Bidakara pukul 19.30 WIB, Rabu (9/7/2014). Ia pun langsung bergegas masuk ke dalam Ballroom, di mana Prabowo tengah melakukan pidato politiknya.

Puluhan simpatisan mengikuti Hatta saat memasuki gedung Ballroom. Meski tak melempar kata-kata, Hatta tampak tersenyum kepada para pendukung yang mengikutinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Prabowo presiden! Prabowo Presiden," teriak para pendukung yang mengikuti Hatta.

Para simpatisan pun menyanyikan lagu yel-yel Prabowo-Hatta. Seratusan orang pendukung saat ini masih berada di lobby Ballroom.

Selang 10 menit dari kedatangan Hatta, Ketua Umum Aburizal Bakrie tiba di lokasi acara. Ia pun hanya diam dan langsung masuk ke dalam ruangan.

(ear/ndr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads