"Saya kira apa yang sudah kita lihat bersama cukup tertata dan tertib juga sesuai dengan prosedur yang dibangun untuk pemungutan suara. Saya kira impresi saya ini sudah cukup baik sampai nanti jam 13.00 WIB," ucap Hadar di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Rabu (9/72014).
Pantauan detikcom di lokasi sekitar pukul 11.00 WIB, pemilih adalah seluruh karyawan yang bekerja di Taman Impian Ancol. Salah seorang di antaranya merupakan juru masak hotel yang menyatakan bersyukur dengan disediakannya TPS khusus di lokasi kerjanya ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
TPS ini menggunakan satu ruangan kosong di lantai dasar Hotel Mercure. Menurut panitia, keberadaan TPS ini tidak memakan biaya sama sekali sebab pelaksanaannya dilakukan oleh pihak Ancol sendiri.
(aws/trq)











































