Yusri (47) juru parkir yang dibakar Pratu Heri Ardiansah mengalami luka bakar parah. Dia kini menjalani perawatan di RSCM. Namun sebelumnya Yusri dirawat di RS Tarakan. Pihak keluarga pun sempat mengeluhkan soal biaya perawatan. Apa tanggapan Danpuspom TNI Mayjen Unggul K Yudhoyono?
"Kita sudah menjenguk dan melakukan bantuan kepada pihak keluarga," jelas Unggul di Makodam Jaya, Jakarta, Senin (7/7/2014).
"Dan kalau masalah belum bayar rumah sakit kami tidak tahu," jelas Unggul.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yang jelas kami sudah melakukan bantuan ke pihak keluarga," tegas Unggul.
(ndr/van)











































