“(kondisi kali) Angke memang di luar dugaan kita, sekarang masih siaga 1. Sudah pasti banjir, karena kalau siaga 3 saja juga kondisinya sudah pasti banjir,” kata Edy saat dihubungi detikcom, Minggu (6/7/2014).
Volume air di Kali Angke pun meluap dan masuk siaga 1 sejak pukul 07.00 WIB. Kondisinya belum surut hingga pukul 12.00 tadi. Hal ini akibat hujan deras mulai turun sejak Sabtu (6/7/2014) pukul 17.00 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meluapnya Kali Angke membuat masyarakat diminta untuk waspada banjir, terutama yang tinggal di daerah terdampak seperti Duri Kosambi, Rawa Buaya, Kedoya Utara, serta Cengkareng. Sebelumnya, akses jalan raya dan kawasan perumahan di Tangerang terendam banjir hingga setinggi 1,5 meter.
“Perumahan warga yang ada di sekitar Kali Angke terendam setinggi 1 meter. Tapi kalau di dalam-dalamnya (perumahan) bisa mencapai atap rumah,” kata Fatwa Alansori (38), warga Gondrong Petir, Kosambi, Tangerang, saat berbincang dengan detikcom, Minggu (6/7/2014).
(ros/ahy)











































