"Saya melihat dari pengalaman 15 tahun di pemerintahan rasanya konsep sebaik apapun akan berat tantatangannya, sehingga butuh sosok pemimpin yang secara hidup sudah tuntas, tidak pamrih, tidak mengejar pundi-pundi, ada keberanian, ada ketegasan. Saya melihat itu," papar Rustriningsih usai menyaksikan debat capres di Hotel Bidakara, Jakarta, Sabtu (5/7/2014).
Terkait visi misi dan konsep Prabowo, Rustri mengatakan Prabowo punya konsep yang jelas dan komitmen terhadap pemberantasa korupsi. "Ini yang saya idamkan sejak saya bupati," ujarnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Rustri, alasan itulah yang membuatnya bulat mendukung Prabowo-Hatta dibanding Jokowi-JK. Lalu apakah juga karena kecewa dengan PDIP?
"Orang selalu mengaitkan ke sakit hati, kecewa. Kalau sedikit wajar, bohong kalau saya nggak kecewa. Tapi lebih jauh dari itu, saya sudah jalani semuanya," kata Rustriningsih.
(bal/fjr)











































