Cawapres nomor satu, Hatta Rajasa berbuka puasa di Pondok Pesantren Cipasung, Tasikmalaya, Jawa Barat. Dalam tausiahnya Hatta berjanji tidak akan membeda-bedakan sekolah umum dengan pondok pesantren dan akan berikan bantuan Rp 150 juta.
"Pendidikan umum dan pesantren harus sama baik kesejahteraan gurunya dan pendidikan sampai aliyah harus gratis. Sampai hari ini sudah ada 300 ribu madrasah, tiap madrasah akan kami sediakan anggaran 150 juta untuk membangun fasilitas," ujar Hatta di pondok pesantren Cipasung, Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (3/7/2014).
Hatta Rajasa dan rombongan hadir pukul 17.30 WIB dan langsung disambut ratusan santri dan pengurus pesantren. Setelah melakukan sedikit orasi, Hatta lalu masuk ke rumah KH Ubaidillah untuk berbuka puasa bersama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hatta meminta kepada seluruh santri untuk mendoakan agara Pemilu presiden nanti berjalan rukun dan damai. Tidak ada lagi fitnah-fitnah yang disebarkan.
"Pemilihan nanti harus ukuwah islamiah. Kita jaga dan setelah tanggal 9 kita akan punya presiden baru dan tidak boleh ada rasa permusuhan di antara kita," jelas Hatta.
(spt/kha)











































