Surat Suara Sudah Tercoblos di Taipei, Ini Tanggapan KPU

Surat Suara Sudah Tercoblos di Taipei, Ini Tanggapan KPU

- detikNews
Kamis, 03 Jul 2014 17:52 WIB
Surat Suara Sudah Tercoblos di Taipei, Ini Tanggapan KPU
Jakarta - Migrant Care menerima laporan ada pemilih di Taipei yang menerima surat suara via pos namun kondisinya sudah tercoblos. Menanggapi hal itu, Komsioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah mengatakan perlu mengecek lebih dulu kebenaran informasi tersebut.

"Kita belum menerima adanya laporan tersebut, nanti kita cek dulu," kata komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah saat dikonfirmasi, Kamis (3/7/2014).

Ferry mengatakan, pemilih di dalam maupun luar negeri mendapati surat suara Pilpres dengan model dan format yang sama. Termasuk juga kondisi awal harus bersih alias belum ada coblosan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang pasti surat suara tidak benar jika sudah tercoblos sebelum diterima oleh pemilih," ucap mantan ketua KPU Jabar itu.

Sebelumnya, temuan itu disampaikan dua orang TKI di Taipei kepada Migrant Care sebagai pemantau pemilu di luar negeri. Kondisinya surat suara itu sudah tercoblos pada pasangan nomor urut 2 Jokowi-Jusuf Kalla saat diterima pemilih.

"Migrant care menerima masukan dari TKI di Taipei, ada 2 orang yang melapor, mereka mendapat surat suara melalui pos tapi sudah tercoblos," kata Divisi Pemilu Migrant Care Saiful Anas dalam jumpa pers di Bawaslu siang tadi.

Laporan itu diterima Migrant Care hari Selasa (1/7) lalu. Belum diketahui bagaimana surat suara yang dikirim via pos itu sudah tercoblos. Prosedurnya, semua surat suara itu dikirim oleh Panitia Pemilhan Luar Negeri (PPLN) kepada pemilih.

(bal/trq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads