Rumah Kepala Sekretariat Panwaslu Inhu Riau Dibobol Maling

Rumah Kepala Sekretariat Panwaslu Inhu Riau Dibobol Maling

- detikNews
Rabu, 02 Jul 2014 22:17 WIB
Pekanbaru -

Rumah pribadi Kepala Sekretariat Panwaslu Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, dibobol maling. Kerugian ditaksir mencapai Rp 55 juta.

Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo mengatakan, pencurian terjadi pagi tadi di kediaman Suta Rama di Pematang Rebah, Rengat, Inhu. Sekitar pukul 09.00 WIB, korban keluar dan mengunci rumahnya. Menjelang siang, dia meminta tolong kepada anggotanya untuk menggantikan gas tabung di rumahnya.

"Tiga orang yang disuruh itu datang ke rumah korban. Saat tiba di rumah diketahui pintu bagian dapur dan kamar keadaan telah terbuka. Mereka langsung menghubungi korban," kata Guntur, Rabu (2/7/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mendapat kabar tersebut, lanjut Guntur, korban langsung kembali ke rumahnya. Korban lantas memeriksa sejumlah barang-barang di dalam rumahnya.

Setelah dilakukan pemeriksaan, korban mengaku kehilangan emas berupa kalung, gelang, liontin senilai Rp 38 juta. Ditambah cincin senilai Rp 12 juta dan uang kontan Rp 5 juta lebih dengan total sekitar Rp 55 juta.

"Kasus ini sudah dilaporkan ke Polsek Rengat untuk diselidiki lebih lanjut," kata Guntur.

(cha/ahy)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads