Prabowo Sahur Bersama Warga di Purwokerto

Prabowo Sahur Bersama Warga di Purwokerto

- detikNews
Rabu, 02 Jul 2014 03:49 WIB
Prabowo Sahur Bersama Warga di Purwokerto
Purwokerto - Calon Presiden nomor urut satu Prabowo Subianto melaksanakan aktvitas sahur di Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Prabowo makan sahur bersama dengan warga setempat.

Mengenakan baju koko putih serta peci hitam, Prabowo tiba di GOR Satria, Purwokerto, Rabu (2/7/2014), sekitar pukul 03.20 WIB. Prabowo tampak ditemani politikus senior PKS Hidayat Nur Wahid serta Ketua DPP Golkar Priyo Budi Santoso.

Begitu tiba, Prabowo disambut dengan alunan musik angklung serta lagu salawat Nabi. Ratusan warga yang sudah menunggunya di area tenda berusaha berebut salam dari mantan Komandan Jenderal Kopassus itu. Prabowo pun antusias merespon setiap tangan yang ingin menyalaminya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam menyantap hidangan sahurnya, Prabowo tampak mencicipi lauk orek tempe, sayur kacang, ayam goreng serta kerupuk. Dia duduk di sebelah Priyo Budi Santoso.



(hat/jor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads