Debat cawapres itu diadakan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (29/6/2014). Di dalam ruangan debat, ada puluhan pendukung Prabowo-Hatta.
Pantauan detikcom, para pendukung capres/cawapres nomor urut satu itu nampak kompak memakai kaos putih bergambar Prabowo-Hatta. Mereka didominasi anak-anak muda.
Setiap rehat debat, para pendukung Prabowo-Hatta terlihat bersemangat menyanyikan yel-yel dukungan kepada Hatta. Mereka beradu suara dengan kubu Jokowi-JK yang juga tak kalah semangat menyanyikan yel-yel.
Saat sesi debat berlangsung, ketika JK tengah berbicara, para pendukung Prabowo-Hatta nampak mengangkat-angkat atribut kampanye. Bentuknya bulat seperti stiker bergambar garuda merah.
Saat rehat debat, panitia acara debat cawapres pun menegur para pendukung Prabowo-Hatta. "Kami ingatkan, dilarang mengeluarkan atribut kampanye selama debat berlangsung," begitu tegur salah satu panitia melalui pengeras suara.
(bar/fdn)











































